• Kategori Tulisan

  • Masukkan alamat email Anda untuk berlangganan blog Ri32 dan menerima pemberitahuan posting baru melalui email anda. Jika sudah bosan silahkan unsubscript.
    Terima kasih... : )

    Join 919 other subscribers

Konversi Field Database Oracle Menjadi Huruf Kapital


Latar Belakang

Pengalaman pada sebuah proyek website rebuild dari website PHP native dengan database MySQL, diubah menjadi berbasis laravel dan database oracle.

Database sudah di konversi manual dari mysql ke oracle, disertai dengan pembuatan trigger dan sequence nya. Untuk aturan field di Oracle ternyata harus menggunakan huruf besar atau huruf kapital.

Sehingga pada salah satu form menggunakan tabel hasil konversi yang masih menggunakan huruf kecil, aplikasi laravel tidak mau menyimpan data.

Jika harus di ubah manual satu persatu fieldnya terlalu banyak dan memakan waktu yang lama, karena ada beberapa tabel laporan yang struktur field nya masih menggunakan huruf kecil.

Solusinya

  1. Karena saya menggunakan navicat, maka saya menggunakan fitur data transfer
  2. Di bagian export tabel ada tombol option
  3. Centang bagian convert object name
  4. Kemudian pilih Upper case
  5. Lanjutkan proses export sampai selesai

Setelah selesai proses exportnya, maka langkah selanjutnya adalah :

  • Hapus semua tabel didatabase
  • Import kembali tabelnya dari hasil export tadi
  • Jika berhasil, maka field di semua tabel sudah menjadi huruf besar

Screenshoot


Sekian artikel dari saya, semoga bermanfaat untuk teman-teman dan anda semua…aamiin

Bogor, 20-05-2021

KangAgus

Cara menangani Database Oracle 11g tidak bisa diakses


Latar Belakang

Sebelumnya laptop saya “bermasalah” sehingga harus melakukan shutdown manual. dan sehari setelahnya saya tidak bisa mengakses database oracle baik melalui navicat maupun sqldeveloper. Muncul notifikasi “ORACLE initialization or shutdown in progress” dan saya pun mulai mencari solusinya.

Solusi

  1. https://stackoverflow.com/questions/oracle-initialization-or-shutdown-in-progress
  2. https://sugengsuprayogi.wordpress.com/rman-backup-dan-recovery-oracle-10g

Saya mencoba solusi pertama, namun belum berhasil. dari solusi pertama tersebut diketahui bahwa file system.dbf telah rusak dan perlu dilakukan recovery. Kemudian saya menggunakan solusi yang kedua untuk proses recovery database oracle.

Langkah-langkah

  • Buka CMD kemudian ketik : rman target / nocatalog
  • startup mount force;
  • restore database;
  • recover database;
  • alter database open resetlogs;
  • Setelah itu, testing login ke database oracle

Jika lupa password system bisa dengan cara :

  • connect / as sysdba
  • alter user system identified by [yourpassword];

Sekian artikel dari saya, semoga bermanfaat untuk teman-teman dan anda semua…aamiin

Bogor, 11-04-2021

KangAgus

Export Import Database Oracle dengan Navicat


Latar Belakang

Sebelumnya saya membuat artikel review aplikasi web-perpustakaan-dengan-laravel. Didalamnya terdapat tabel database oracle yang saya konversi dari database mysql. Khawatir ada teman-teman yang belum mengetahui cara import dan export database oracle express edition (xe). kebetulan saya menggunakan aplikasi navicat.

Import Database

Setelah Download database di sourcecode : Aplikasi Web Perpustakaan, Kemudian teman-teman harus membuat nama databasenya. saya sarankan nama databasenya adalah perpus. Jika nama database berbeda dengan nama yang saya sarankan, maka teman-teman harus mengedit file .sql yang saya lampirkan dan find replace nama database perpus dengan nama database yang dibuat.

Karena jika nama database tidak disesuaikan maka akan error di bagian trigger saat di import. Untuk dasar-dasar instalasi oracle dan pembuatan database bisa dibaca 2 artikel dibawah ini :

Setelah berhasil membuka koneksi dengan database via navicat :

  1. Klik kanan nama databasenya
  2. Klik Execute SQL File
  3. Pilih nama file databasenya .sql
  4. Klik tombol start sampai selesai

Export Database

Setelah berhasil import dari file database yang telah disediakan, sekarang kita belajar export database. Dalam satu database sederhana biasanya terdapat object : tabel, sequence, dan trigger untuk fungsi auto increment. Berikut adalah langkah-langkahnya :

  1. Klik top menu Tools => Data Transfer
  2. Dibagian target pilih : File
  3. Klik tombol Next
  4. Centang Object Tabel dan Sequence
  5. Klik tombol Start
  6. Tunggu proses sampai ada notifikasi Finished

Setelah file database terbentuk sebaiknya edit file .sql tersebut dan beri komentar untuk Query dibawah ini agar tidak error saat di impor :

  • – – DROP TABLE
  • – – DROP SEQUENCE
  • – – TABLESPACE

Sekian artikel dari saya, semoga bermanfaat untuk teman-teman dan Anda semua…aamiin

Bogor, 15-03-2021

KangAgus

Implementasi CRUD Oracle di Framework Laravel 5.8


Latar Belakang

Sebelumnya saya telah membuat artikel implementasi-crud-oracle-dengan-php. Kali ini saya membuat artikel database Oracle dengan framework Laravel.

Konfigurasi Framework

  • Download laravel sesuai versinya menggunakan : composer create-project –prefer-dist laravel/laravel [nama_folder_web_htdocs] “5.8.*”
  • Ada beberapa konfigurasi setelah download laravel yaitu
  • Konfigurasi 1 – Seting di terminal : composer require yajra/laravel-oci8:”5.8.*”
  • Konfigurasi 2 – config/app.php : Yajra\Oci8\Oci8ServiceProvider::class,
  • Konfigurasi 3 – Seting di terminal : php artisan vendor:publish –tag=oracle

Pembuatan Tabel & Sequence

  • Saya menggunakan aplikasi navicat 15 untuk pembuatan tabelnya
  • Sequence fungsinya sama seperti auto increment di MySQL
  • Querynya untuk pembuatan tabel dan sequence terdapat pada file yang saya lampirkan

Koneksi Database

  • Kosongkan script koneksi yang ada di file .env karena kita akan menggunakan file database.php yang ada di folder /config. Di file konfigurasi database menggunakan TNS Oracle
  • TNS adalah Transparent Network Substrate, teknologi jaringan komputer Oracle, mendukung konektivitas peer-to-peer yang homogen di atas teknologi jaringan lainnya seperti TCP / IP.
  • TNS beroperasi terutama untuk koneksi ke database Oracle

Agar proses belajarnya terstruktur, saya sudah buatkan tutorial lengkapnya disertai sourcecode CRUD Laravel dengan database Oracle dan MySQL sebagai perbandingannya.

Kurus Online :

Silahkan download materinya melalui website EDUGI di menu kursus online dengan kata kunci : oracle

Sekian artikel dari saya, semoga bermanfaat untuk teman-teman dan Anda semua…aamiin

Bogor, 12-02-2021

KangAgus

Mengaktifkan fitur Administration Service di Oracle 11g XE


Latar Belakang

Sambil mereview kembali apa yang sudah saya pelajari saat kursus oracle, saya ingin mengelola akses user sampai ke pamakaian memory menggunakan fitur Enterprise Manager (ME). karena dulu saat kursus diajarkan cara menggunakan fitur tersebut. Setelah saya install database Oracle 11g Express Edition (XE) ingin menggunakan fitur EM ternyata tidak bisa atau no availabel.

Karena penasaran, saya pun mencari referensi di internet terkait dengan fitur EM di XE ternyata saya menemukan solusi lain yaitu dengan mengaktifkan fitur Administration Service yang berbasis aplikasi Apex. Kesimpulan saya adalah fitur ME tidak terdapat pada Oracle 11g versi XE. Yang saya gunakan saat kursus oracle adalah versis 10g atau 11g tanpa XE karena saat proses instalasinya juga berbeda langkah-langkahnya dengan instalasi versi XE.

Aktifkan Fitur

Dari referensi yang saya baca, nama lain dari fitur admnistration service adalah apex_admin karena mungkin menggunakan fitur apex untuk keperluan administrasi databasenya dan url untuk menggaksesnya menggunakan alamat http://127.0.0.1:8080/apex/apex_admin.

Selanjutnya untuk mengelola privillage dan skema database bisa menggunakan 3 aplikasi yg telah saya sebutkan pada artikel sebelumnya.

Kurus Online :

Silahkan download materinya melalui website EDUGI di menu kursus online dengan kata kunci : oracle

Sekian artikel dari saya, semoga bermanfaat untuk teman-teman dan anda semua…aamiin

Bogor, 23-01-2021

KangAgus

Aplikasi untuk mengelola Database Oracle


Latar Belakang

Sebelumnya saya pernah membahas beberapa artikel terkait dengan database oracle sampai ke implementasinya menggunakan PHP. Saya sempat mengikuti kursus Oracle fundamental di kampus untuk syarat kelulusan Pascasarjana. Kebetulan sekarang saya sedang mendapatkan project menggunakan database Oracle dan web framework Laravel. Semoga saya dapat sharing sedikit ilmu dan pengalaman terkait Oracle dan Laravel di blog ini.

Sebelumnya saya hanya menggunakan Apex (Application Express) untuk membuat tabel-tabelnya. Sekarang saya mencoba menggunakan aplikasi untuk mengelola databasenya seperti :

  1. SQLdeveloper
  2. Navicat
  3. DBeaver

Ada yang menyarankan saya untuk menggunakan toad, namun sekarang berbayar. sudah mencoba download versi lama, namun saat saya sudah download dan install ternyata ada “evalution date” sehingga aplikasi tersebut tidak dapat digunakan. Jika teman-teman ada pengalaman terkait aplikasi toad ini, silahkan sharing di bagian komentar artikel ini.

Untuk 3 aplikasi yang saya gunakan, hanya navicat yang berbayar. saya menggunakan 3 aplikasi tersebut saat ini untuk experience mempelajari fitur-fitur yang memudahkan untuk mengelola database. Sebelum melakukan koneksi ke oracle menggunakan 3 aplikasi tersebut, kita harus mendownload dan melakukan konfigurasi “Instant Client” disesuaikan dengan versi database yang digunakan misalnya : Version 11.2.0.4.0

Agar tutorial ini tematis, saya sudah membuatkan “Dokumen Teknis” terkait dengan oracle seperti :

  • Instalasi & Konfigurasi
  • Mengakses Database HR
  • Testing Koneksi Database
  • Setup akses apex_admin
  • Membuat Skema Baru

Kursus Online :

Silahkan download materinya melalui website EDUGI di menu kursus online dengan kata kunci : oracle

Sekian artikel dari saya semoga bermanfaat untuk teman-teman dan anda semua…aamiin

Bogor, 23-01-2021

KangAgus

Database Oracle 11g untuk Latihan Query SQL


ri32-oracle-11g

Latar Belakang

Saat ini saya sedang kursus database Oracle di Kampus, setiap hari sabtu selama 18 pertemuan. Jadi saya coba menginstall dan mempraktekan materi-materinya. Sebelumnya saya pernah menulis beberapa artikel terkait penerapan database Oracle 10g dengan bahasa pemrograman PHP.

Instalasi Database Oracle

Untuk file instalasi Oracle 10g sudah tidak disediakan lagi secara online oleh pihak Oracle. yang tersedia hanya Oracle 11g (grid computing) dan Oracle 12c (cloud computing). Sehingga jika kita ingin menggunakan database Oracle 10g untuk keperluan edukasi, kita harus mencari ke situs yang menyediakan file instalasi seperti getintopc.com

  1. Download dan Install Oracle 11g
  2. Proses Instalasi Oracle 11g lebih sederhana dibandingkan Oracle 10g
  3. Kita hanya diminta memasukan password system
  4. Jika telah selesai maka di desktop ada icon Get Started With Oracle Database 11g Express Edition
  5. Silahkan cek juga di Start Menu->All Programs->Oracle Database 11g Express Edition
  6. Pastikan database oracle sudah berjalan Start Menu->All Programs->Oracle Database 11g Express Edition->Start Database

Untuk masuk ke Oracle ada beberapa cara yaitu :

  1. Melalui Command Line Start Menu->All Programs->Oracle Database 11g Express Edition->Run SQL Command Line
  2. Melalui Web Browser Start Menu->All Programs->Oracle Database 11g Express Edition->Get Started
  3. Melalui Software Oracle SQL Developer

 Membuka Database HR (Human Resource)

  1. Sebagaimana yang ada pada tutorial Unlock HR Using the SQL Command Line
  2. Buka SQL Command Line Start Menu->All Programs->Oracle Database 11g Express Edition->Run SQL Command Line
  3. Ketik connect kemudian tekan enter
  4. Masukan  username : system dan password system yang telah diinput saat proses instalasi
  5. Jika berhasil login maka akan ada tulisan Connected
  6. Kemudian ketik dan tekan enter ALTER USER hr ACCOUNT UNLOCK;
  7. Kemudian ketik dan tekan enter ALTER USER hr IDENTIFIED BY  bismillah;
  8. Sehingga untuk mengakses database HR kita gunakan username hr dan password bismillah
  9. Untuk keluar silahkan ketik exit kemudian tekan enter

Mengakses Database Melalui Command Line

  1. Buka Command Line ketik connect
  2. Kemudian masukan username hr dan password bismillah
  3. Jika berhasil login maka akan ada tulisan Connected
  4. Ketik select * from employees;
  5. Jika datanya muncul maka silahkan lanjutkan dengan query yang lain

Setup Application Express

  1. Buka Menu Start Menu->All Programs->Oracle Database 11g Express Edition->Get Started
  2. Atau klik icon yang ada di desktop Get Started With Oracle Database 11g Express Edition
  3. Semuanya akan mengarah ke web browser misalnya google chrome
  4. Setelah itu klik top menu Application Express
  5. Masukan username : system dan password system yang telah diinput saat proses instalasi
  6. Untuk menggunakan Application Express kita harus membuat sebuah workspace
  7. Pilih database user : Use Existing
  8. Pilih atau langsung ketik database username : HR
  9. Masukan Application Express Username misalnya : HR_APEX
  10. Masukan Password dan Konfirmasi Password misalnya : alhamdulillah
  11. Password yang digunakan oleh username HR_APEX boleh berbeda dengan username HR
  12. Sehingga username HR digunakan untuk Command Line sedangkan HR_APEX digunakan untuk Application Express

Mengakses Database Melalui Application Express

  1. Setelah berhasil membuat username, maka klik tombol Already have an account? Login Here
  2. Atau bisa melalui URL http://127.0.0.1:8081/apex/
  3. Setelah berhasil login maka pilih menu SQL Workshop->SQL Command
  4. Ketik select * from employees;
  5. Kemudian klik tombol Run
  6. Jika datanya muncul maka silahkan lanjutkan dengan query yang lain

Download PDF melalui website EDUGI :

  • Oracle 10g Fundamental 1 & 2
  • Oracle 11g Fundamental 1 & 2

Sekian artikel dari saya semoga bermanfaat untuk teman-teman dan anda semua…aamiin

Bogor, 29-09-2017

KangAgus

Konversi Database MySQL ke SQLite


Latar Belakang

Jika anda mempunyai database yang dibuat dengan MySQL kemudian ada rencana project untuk melakukan konversi database dari MySQL ke SQLite, maka pada artikel ini saya memberikan cara alternatif untuk melakukan konversi database tersebut.

Alternatif lain untuk melakukan konversi diantaranya adalah :

  1. http://trac.edgewall.org/wiki/SqLiteToMySql
  2. http://dbconvert.com/convert-sqlite-to-mysql-pro.php
  3. http://www.sqlite.org/cvstrac/wiki?p=ConverterTools

Sedangkan cara yang saya gunakan adalah dengan menggunakan SQLite Manager. untuk pengenalan SQLite dan SQLite Manager bisa anda baca di artikel ini.

Tahapan Konversi

  1. Jalankan PHPMyAdmin
  2. Buka database MySQL menggunakan PHPMyadmin
  3. Pilih salah satu table di database tersebut, kemudian export table tersebut
  4. Lakukan export pada table yang lainnya satu persatu
  5. Jalankan SQLite Manager
  6. Buat databasenya terlebih dahulu.
  7. Import table satu per satu sesuai dengan nama file *.csv yang sudah ada sebelumnya
  8. Lakukan mengimport untuk table yang lain satu persatu
  9. Selesai

Kekurangan

Tidak efektif untuk mengkonversi database dengan banyak tabel, karena anda harus mengimport tabel satu persatu. tidak bisa satu database sekaligus.

Keuntungan

  1. Sebagai alternatif aplikasi yang digunakan untuk mengkonversi database MySQL ke database SQLite.
  2. Menurut pengalaman saya dan teman-teman saya. melakukan konversi menggunakan software berbasis desktop selalu gagal.
  3. Anda bisa membuat atau mendefinisikan ulang table atau  field yang di import sesuai dengan struktur database asalnya di MySQL.

PHPMyAdmin

  1. Buka phpmyadmin
  2. Pilih salah satu database
  3. Pilih salah satu table
  4. Pilih tabmenu EXPORT
  5. Pilih CSV
  6. Klik tombol GO untuk menyimpan file *.csv
  7. Selesai

Export Table di PHPMyAdmin

Save file CSV

SQLite Manager

  1. Buka SQLite Manager (Tools>SQLite Manager)
  2. Buat database (Database>Create Database)
  3. Beri nama database misalnya “db_ci” kemudian tentukan tempat penyimpanannya misalnya di desktop
  4. Import database (Database>import)
  5. Klik tombol Select File untuk mencari file CSV
  6. Jika ada warning untuk memodifikasi table, pilih Cancel
  7. Jika ada konfirmasi data yang berhasil di import, pilih OK
  8. Lakukan import untuk table yang lainnya
  9. Selesai

Import file CSV di SQLite Manager

Konfirmasi untuk modify table pilih Cancel

Konfirmasi Import data ke table pilih OK

Sample Database

Untuk tujuan edukasi, silahkan download contoh file CSV dan file SQLite yang sudah saya buat. file-file yang dibutuhkan adalah sebagai berikut :

  • admin.csv (mewakili hasil export table admin di mysql)
  • guestbook.csv (mewakili hasil export dari table guestbook di mysql)
  • db_ci.sqlite (mewakili database awal yang dibuat di sqlite)
  • db_ci.sql (mewakili database asal terdapat table admin dan guestbook yang dibuat di mysql)

Sekian artikel dari saya semoga bermanfaat untuk teman-teman dan anda semua…aamiin

Depok, 27-08-2011

KangAgus

Contoh aplikasi Java menggunakan database SQLite


java-logo-ri32

Pendahuluan

Artikel ini membahas tentang contoh aplikasi sederhana menggunakan Java dan SQLite. inti dari artikel ini adalah penggunaan database SQLite dalam aplikasi java.

kenapa saya menggunakan SQLite? karena pada artikel sebelumnya saya pernah membahas tentang pengenalan SQLite dimana salah satu keuntungannya adalah kita tidak perlu menginstall sebuah database server karena database sudah terinstegrasi atau di embeded kedalam aplikasi Java yang kita buat. kita hanya membutuhkan sebuah konektor sqlitejdbc-v056.jar agar aplikasi java dapat tersambung ke database SQLite.

Syntax Koneksi

package konfigurasi;
import java.sql.Connection;
import java.sql.DriverManager;
import java.sql.SQLException;
import javax.swing.JOptionPane;
/**
* @author Agus Sumarna
*/
public class DBConnection {
private Connection koneksi;

public Connection connect(){
//untuk koneksi ke driver
try{
Class.forName(“org.sqlite.JDBC”);
System.out.println(“berhasil load driver”);
}catch(ClassNotFoundException cnfe){
System.out.println(“Tidak ada Driver “+cnfe);
}

//untuk koneksi ke database
try{
String url=”jdbc:sqlite:db/db_pegawai.sqlite”;
koneksi=DriverManager.getConnection(url);
System.out.println(“Berhasil koneksi”);
}catch(SQLException se){
System.out.println(“Gagal koneksi “+se);
JOptionPane.showMessageDialog(null,”Gagal Koneksi Database”,”Peringatan”,JOptionPane.WARNING_MESSAGE);
}
return koneksi;
}
}

  • Untuk drivernya terdapat pada folder lib pada folder projek aplikasi
  • Untuk file databasenya terdapat pada folder db pada folder projek aplikasi

Adapun fungsi dalam aplikasi tersebut adalah :

  • Menampilkan data pegawai
  • Menghapus data pegawai
  • Mengupdate data pegawai
  • Mencari data berdasarkan nama pegawai

Download Sourcecode

Sekian artikel dari saya semoga bermanfaat untuk teman-teman dan anda semua…aamiin

Depok, 27-08-2011

KangAgus

Pengenalan SQLite


Pengenalan

Pada artikel kali ini saya membahas tentang database SQLite. berikut ini adalah pengetahuan umum mengenai SQLite yang saya ambil dari situs wapedia.mobi dan stopbox.blogspot :

  • SQLite merupakan sebuah library proses yang menerapkan serverless (mandiri tanpa server), zero configuration, database SQL transaksional. Kode untuk SQLite berada dalam public domain dan dengan demikian bebas untuk digunakan untuk tujuan apa pun, komersial atau swasta.
  • SQLite merupakan mesin database SQL embedded. Tidak seperti kebanyakan database SQL lainnya, SQLite tidak memiliki proses server yang terpisah. SQLite membaca dan menulis secara langsung ke disk. Database SQL lengkap dengan multiple tabel, indices, triggers, dan views, semua terdapat dalam sebuah disk file tunggal. Format file database adalah cross-platform yaitu kita bebas mengcopy database antara 32-bit dan sistem 64-bit.
  • Tidak seperti pada paradigma client-server umumnya, Inti SQLite bukanlah sebuah sistem yang mandiri yang berkomunikasi dengan sebuah program, melainkan sebagai bagian integral dari sebuah program secara keseluruhan. Sehingga protokol komunikasi utama yang digunakan adalah melalui pemanggilan API secara langsung melalui bahasa pemrograman. Mekanisme seperti ini tentunya membawa keuntungan karena dapat mereduksi overhead, latency times, dan secara keseluruhan lebih sederhana. Seluruh elemen basisdata (definisi data, tabel, indeks, dan data) disimpan sebagai sebuah file. Kesederhanaan dari sisi disain tersebut bisa diraih dengan cara mengunci keseluruhan file basis data pada saat sebuah transaksi dimulai.

SQLite Manager

SQLite manager adalah sebuah ekstensi atau add-ons dari browser mozila firefox yang digunakan untuk mengelola database SQLite dengan tampilan berbasis web.

Untuk dapat menggunakan aplikasi SQLite Manager ini caranya adalah sebagai berikut :

  1. Buka browser Mozila Firefox
  2. Download dan Install SQLite Manager
  3. Jika sudah selesai menginstall, untuk membuka aplikasinya pilih menu Tools>SQLite Manager
  4. Untuk contoh database SQLite nya silahkan download file db_pegawai.sqlite
  5. Untuk membuka databasenya pada SQLite Manager, pilih menu Database>Connect Database
  6. Cari dan pilih file db_pegawai.sqlite yang sudah didownload tadi kemudian klik Open
  7. Maka akan tampil isi database dari file db_pegawai.sqlite tersebut

Untuk membuat database dan mengelola database SQLite silahkan anda coba dan eksplorasi sendiri. jika anda pernah menggunakan phpmyadmin anda akan lebih cepat terbiasa menggunakan SQLite manager ini.

Sekian artikel dari saya semoga bermanfaat untuk teman-teman dan anda semua…aamiin

Depok, 27-08-2011

KangAgus